7 Film Terbaru Di Netflix Untuk Ditonton Akhir Pekan

Film Netflix Terbaru

Netflix adalah layanan streaming yang di beli para pecinta film di indonesia, Netflix menyediakan banyak sekali film bahkan acara tv yang bisa kalian tonton setiap hari. Meskipun tidak semua film ada di dalamnya tetapi banyak film yang bisa kalian kalian tonton untuk mengisi hari, Mulai dari film hollywood, anime, kartun, drama korea, dan film indonesia.

1. Orion And The Dark

Orion and the dark adalah film animasi petualangan dan komedi yang berasal dari amerika serikat dan di produksi oleh DreamWorks. Film ini mengisahkan seorang anak bernama orion yang memiliki imajinatif, ia memiliki ketakutan dengan kegelapan, pada suatu malam dia bertemu dengan sosok mahluk raksasa yang bernama dark. Orion yang takut akan kegelapan pun melakukan perjalanan untuk menghadapi rasa takut yang ia miliki bersama dark. Melalui pengalaman ini, Orion belajar bahwa kegelapan tidak selalu menakutkan, bahkan kegelapan dapat memberikan hal-hal indah seperti cahaya bintang dan kunang-kunang.

2. The Parades

Film the parades berasal dari jepang yang membahas seorang ibu sedang dilanda keputusasaan mencari anaknya yang hilang saat bencana dahsyat. Perjalanan Yuko membawanya ke alam lain yang tak terduga, sebuah dunia gersang di mana arwah-arwah yang gundah berkeliaran tanpa tujuan. Di alam ini, Yuko bertemu dengan Haruki, seorang pria yang juga terjebak setelah kematiannya. Bersama-sama, mereka menjelajahi alam arwah yang asing ini dan berusaha mencari jalan keluar. Di tengah perjalanannya, Yuko menemukan bahwa alam arwah ini terbagi menjadi beberapa wilayah, masing-masing dengan aturan dan penghuninya sendiri.

3. The Abyss

The Abyss adalah film netflix yang mengisahakan bencana alam di swedia Kota Kiruna yang mengalami perubahan tanah yang sering bergeser dengan tambang raksasa yang ada di bawahnya sehingga mereka mendapatkan ancaman bahwa tempat tersebut akan runtuh. Film ini berfokus pada seorang wanita bernama frigga yang mengetahui tambang itu dengan baik dari siapapun untuk menyelamatkan kota dan keluarganya.

4. Ancika 1995

Ancika 1995 adalah film romantis asal indonesia yang rilis di tahun 2024, Ini adalah film lanjutan dari film dilan 1991, Film ini mengisahkanDilan, mantan ketua geng motor yang kini menjadi mahasiswa, yang jatuh cinta pada Ancika, seorang siswi SMA yang memiliki prinsip hidup yang berbeda dengannya. Ancika digambarkan sebagai gadis yang cerdas, mandiri, dan tidak suka berpacaran. Perbedaan ini membuat Dilan harus berusaha keras untuk mendapatkan hati Ancika.

5. Power

Kali ini adalah film dengan genre dokumenter yang memberikan cerita tentang sejarah kepolisian di amerika serikat. yang menjawab atas pertanyaan siapa yang lebih berkuasa antara rakyat dan polisi. Film sejarah ini menceritakan keplisian amerika serikat yang telah berkembang pesat selama ratusan tahun.

6. Siksa Neraka

Siksa neraka adalah film horor Indonesia, Film ini menceritakan kisah empat kakak beradik, Saleh, Fajar ,Tyas, dan Azizah.Suatu malam, keempat anak tersebut tanpa sepengetahuan orang tua mereka, pergi ke desa seberang. Namun, dalam perjalanan pulang, mereka terjebak dalam arus sungai yang deras dan hanyut. Ketika mereka terbangun, mereka menemukan diri mereka berada di alam lain yang mengerikan, neraka. Di sana, mereka harus menghadapi berbagai siksaan mengerikan sebagai hukuman atas dosa-dosa yang telah mereka perbuat selama hidup di dunia. Film ini memberikan adegan-adegan menegangkan dan mengerikan. Film ini juga mengandung pesan moral tentang pentingnya hidup dengan benar dan menghindari dosa.

7. Monster

Film monster juga berasal dari indonesia yang memiliki genre horor Film ini mengikuti dua anak kecil, Alana Dan Zara yang diculik oleh orang tak dikenal dan dibawa ke rumah terpencil.Saat mereka mencoba mencari tahu mengapa mereka diculik dan bagaimana cara melarikan diri,mereka juga harus menghadapi ketakutan dan rasa tidak aman mereka sendiri. Film ini berlatar di Indonesia dan dituturkan dalam Bahasa Indonesia dengan durasi film 90 menit yang menawarkan berbagai ketegangan dengan acting yang sangat bagus dari masing masing karakter.

Itu adalah 7 film netflix terbaru yang sangat di rekomendasikan untuk di tonton. Mulai dari film animasi, Horor, Dokumenter, Dan romantis yang siap menemani akhir pekan kalian. Kami juga akan selalu mengupdate seputar film terbaru yang akan rilis untuk menemani hari hari kalian agar tidak bosan.

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *