7 Film Populer “Dwayne Johnson” Yang Harus Kalian Tonton

Film Aktor Dwayne Johnson

Dwayne johnson adalah aktor terkenal yang tampil di banyak film terkenal populer dan terkenal di dunia. Pria dengan sebuatan “The Rock” ini adalah mantan pegulat WWE yang kini terjun ke dunia perfilman dan menjadi salah satu aktor paling terkenal di dunia, film yang di bintangi oleh Dwayne Johnson biasanya berisikan aksi aksi hebat yang membuat para penonton tekesan dengan akting dan karakter yang dia perankan.

Karena menjadi salah satu aktor terkenal di dunia, banyak film-film dwayne johnson yang di menjadi pembicaraan banyak orang sehingga menjadi sangat populer, Dan kali ini kami akan memberikan 7 film paling populer yang pernah di bintangi oleh dwayne johnson yang wajib kalian tonton bersama teman ataupun keluarga.

1. Fast Five

Fast five adalah salah satu dari seri fast and furious yang sangat terkenal di dunia, Pada seri ke 5 yang berjudul fast five mucul karakter yang di bintangi oleh Dwayne Johnson yaitu Agen Hobbs yang berperan sebagai polisi yang menangani kasus kejahatan. Film yang berlatar di Rio de Janeiro, Brasil, mengisahkan Dominic Toretto dan Brian O’Conner yang melarikan diri ke Rio de Janeiro setelah membebaskan Mia Toretto dari penjara.

Di sana,mereka bertemu Vince, seorang teman lama Dom, yang menawarkan mereka pekerjaan mencuri tiga mobil dari kereta barang yang melaju kencang. Misi ini membawa mereka ke dalam perselisihan dengan Hernan Reyes seorang gembong narkoba yang kejam dan agen DEA Luke Hobbs yang memburu mereka. Dom dan timnya harus bekerja sama untuk menyelesaikan pencurian, menghindari Reyes dan Hobbs, dan menemukan cara untuk melarikan diri dari Rio dengan hidup mereka.

2. San Andreas

San Andreas adalah film bencana aksi Amerika tahun 2015 yang disutradarai oleh Brad Peyton dan ditulis oleh Carlton Cuse. Film ini dibintangi oleh Dwayne Johnson,Carla Gugino,Alexandra Daddario,Ioan Gruffudd,Paul Giamatti,Archie Madekwe,Marissa Miller,dan Patricia Clarkson. Film ini berlatar di California, di mana gempa bumi berkekuatan 9,1 skala Richter melanda San Andreas Fault, menyebabkan kehancuran yang luas di seluruh negara bagian.Ray Gaines seorang pilot helikopter penyelamat Los Angeles Fire Department, berusaha menyelamatkan putrinya Blake yang terjebak di San Francisco, dibantu oleh mantan istrinya Emma.

Film ini mengikuti perjalanan Ray dan Emma saat mereka berjuang untuk menemukan Blake di tengah kekacauan dan kehancuran yang ditimbulkan oleh gempa bumi. Mereka harus menghadapi berbagai rintangan,termasuk jalan yang runtuh, jembatan yang runtuh, dan kebakaran yang berkobar. Film ini adalah penuh dengan aksi dan ketegangan, dengan efek visual yang sangat menakjubkan yang memperlihatkan kehancuran yang ditimbulkan oleh gempa bumi.

3. Red Notice

Film aksi komedi Amerika tahun 2021 yang mengisahkan John Hartley seorang agen FBI yang terkenal, ditugaskan untuk menangkap Sarah Black, pencuri seni ulung yang dikenal sebagai “The Bishop.” Hartley bekerja sama dengan Nolan Booth ,pembohong ulung, untuk melacak Black dan mencuri telur Cleopatra yang berharga.

Perjalanan mereka membawa mereka keliling dunia, dari Roma, Mesir, hingga Bali. Di sepanjang jalan, mereka harus menghindari agen FBI lainnya, penjahat internasional, dan jebakan berbahaya yang dipasang oleh Black. Red Notice adalah film yang penuh aksi dan humor, dengan plot yang penuh liku-liku dan karakter yang menarik. Film ini juga menampilkan beberapa lokasi yang menakjubkan dan adegan aksi yang mendebarkan.

4. Rampage

Rampage adalah film aksi monster Amerika tahun 2018 film menceritakan Dr.Davis Okoye, seorang primatolog, bekerja dengan Agen CIA Kate Caldwell untuk menyelidiki mutasi genetik yang mengubah hewan menjadi monster raksasa. Ketiga monster tersebut adalah George, gorila albino yang merupakan sahabat dekat Davis, Lizzie, serigala Amerika yang gesit, dan Ralph, buaya Amerika yang sangat kuat.

Ketika monster-monster ini mulai mengamuk di seluruh Amerika Serikat, Davis dan Kate harus bekerja sama untuk menemukan cara untuk menghentikan mereka sebelum mereka menghancurkan seluruh negeri. Film ini penuh dengan aksi yang membuat suasana menjadi menegangkan, Dengan visual efek yang menunjukan kehancuran yang di timbulkan oleh monster monster itu.

5. Black Adam

Black Adam adalah film superhero Amerika tahun 2022, yang didasarkan pada karakter DC Comics, Film ini merupakan spin-off dari film Shazam! dan merupakan bagian dari DC Extended Universe. Lima ribu tahun yang lalu, Teth-Adam adalah seorang budak di Kahndaq, sebuah negara di Timur Tengah. Dia dianugerahi kekuatan dewa Mesir oleh penyihir bernama Amanra untuk membebaskan rakyatnya dari penindasan. Namun, Teth-Adam dikonsumsi oleh kekuatannya dan membunuh putranya secara tidak sengaja. Amanra memenjarakannya di bawah tanah sebagai hukuman.

Di masa sekarang, Kahndaq masih dijajah oleh organisasi kriminal Intergang. Seorang arkeolog bernama Adrianna Tomaz menemukan makam Teth-Adam dan secara tidak sengaja membebaskannya. Teth-Adam, yang dikenal sebagai Black Adam, bertekad untuk membebaskan Kahndaq dari Intergang dengan cara apa pun, bahkan dengan kekerasan. Teth-Adam menarik perhatian Justice Society of America sebuah tim pahlawan super yang dipimpin oleh Hawkman JSA berusaha untuk menghentikan Black Adam dan mencegahnya menyebabkan lebih banyak kerusakan. Film ini penuh dengan aksi dan adegan pertarungan yang seru yang menjadi salah satu film populer yang pernah di buat oleh aktor dwayne johnson.

6. Skyscraper

Skyscraper merupakan film thriller yang mengisahkan seorang pria bernama will Sawyer adalah seorang mantan tentara FBI yang kehilangan kaki kirinya dalam ledakan bom bunuh diri. Sepuluh tahun kemudian, Sawyer bekerja sebagai konsultan keamanan pribadi. Dia ditugaskan untuk menilai sistem keamanan di gedung pencakar langit tertinggi di dunia,Mutiara, yang terletak di Hong Kong.

Namun, Sawyer dijebak dan disalahkan atas kebakaran yang terjadi di gedung itu. Dia harus melarikan diri dari api dan menyelamatkan keluarganya, yang terjebak di dalam gedung. Di tengah kekacauan, Sawyer juga harus melawan Renata seorang wanita misterius yang tampaknya memiliki hubungan dengan kebakaran tersebut. Film ini penuh dengan aksi dan ketegangan, dengan adegan-adegan yang menegangkan di ketinggian yang menunjukan saat will sawyer berusaha untuk menyelematkan keluarganya yang terjebak di gedung skycraper.

7. Fast & Furious : Hobbs & Shaw

Fast & Furious: Hobbs & Shaw adalah film aksi dengan beberapa aksi komedi, Film ini merupakan spin-off dari seri film The Fast and the Furious, Di dalam film menceritakan kisah antara Luke Hobbs Dan Deckard Shaw yang merupakan musah bebuyutan sejak lama. Luke Hobbs, seorang agen penegak hukum Amerika Serikat, dan Deckard Shaw, seorang mantan agen MI6 Inggris, dipaksa untuk bekerja sama untuk menghentikan Brixton Lore , seorang teroris cybernetik yang mengancam dunia dengan virus mematikan.

Hobbs dan Shaw memiliki sejarah masa lalu yang penuh permusuhan, tetapi mereka harus mengesampingkan perbedaan mereka untuk menyelamatkan dunia. Perjalanan mereka membawa mereka ke berbagai lokasi di seluruh dunia, termasuk London,Samoa, dan Rusia.Di sepanjang jalan, mereka harus menghadapi agen CIA yang korup, penjahat internasional, dan jebakan berbahaya yang dipasang oleh Lore. Film ini di penuhi dengan berbagai aksi pertarungan yang seru dengan beberapa adegan humor, dan pengejaran mobil yang mendebarkan, dan ledakan yang spektakuler.

Gimana para pecinta film di indonesia, Itu dia 7 film yang paling populer yang di bintangi oleh aktor dwayne jonhson, Apakah kaliant telah melihat semua film yang di perankan oleh the rock ? Dengan kehebatannya dalam berakting, Aktor The Rock Mampu membuat film yang di perankannya laku di pasaran di cintai oleh banyak pecinta film di dunia.

Jika kalian belum menonton film yang kami rekomendasikan di atas, kami sarankan agar kalian menonton salah satu film yang kami berikan, Pastinya kalian akan ketagihan dan terhibur dengan adegan film yang di menegangkan, dan lucu. Berikan komentar kalian di bawah ini jika telah menonton film yang kami berikan, Kalian juga bisa menyarankan film yang akan kita bahas selanjutnya. Sampai juga di konten berikutnya dan selalu nantikan film populer hanya di Movie Info.

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *